7 Cara Menyelesaikan Misi Shopee Meter

Cara Menyelesaikan Misi Shopee Meter – Menjadi salah satu aplikasi E-Commerce terbaik dan terbesar di Indonesia, Shopee tentunya terus meningkatkan pelayanan bagi para pengguna baik penjual maupun pembeli. Dimana selain bisa digunakan untuk berbelanja online, Shopee juga menyediakan fitur pinjaman bagi para pengguna terpilih dan bersedia untuk mengajukan limit.

Baru-baru ini, Shopee telah meluncurkan fitur Shopee meter yang dapat diaktifkan oleh pengguna agar bisa melihat dan menaikkan skor. Misalnya dengan selesaikan beberapa misi yang tersedia di Shopee meter untuk menaikkan skor nya. Namun bagaimana cara menyelesaikan misi Shopee meter?

Ada beberapa informasi yang perlu kalian ketahui mengenai misi Shopee meter. Cara menyelesaikan misi Shopee meter bisa kalian dapatkan informasinya lewat artikel kali ini. Sehingga nantinya kalian bisa tingkatkan skor Shopee meter dengan selesaikan beberapa misi yang tersedia.

Nah pada artikel kali ini, Calwriterssfv.com akan menyajikan ulasan tentang cara menyelesaikan misi Shopee meter di HP Android dan iPhone. Namun sebelum masuk ke tutorial tersebut, silahkan simak terlebih dahulu ulasan tentang manfaat selesaikan misi di Shopee meter berikut ini.

Manfaat Selesaikan Misi Shopee Meter

Ada beberapa manfaat atau keuntungan ketika kalian menyelesaikan tugas di Shopee meter. Dimana keuntungan menyelesaikan tugas di Shopee meter diantaranya sebagai berikut:

  • Menyelesaikan tugas bisa meningkatkan skor Shopee meter.
  • Menyelesaikan misi bisa menjadikan akun Shopee mendapatkan benefit seperti:
    • Mendapatkan voucher belanja
    • Mendapatkan voucher bayar tagihan
    • Mendapatkan limit kredit atau pinjaman di Shopee yang lebih tinggi
    • Membuat akun Shopee menjadi lebih mudah dan cepat dalam pengajuan pinjaman
    • Dengan skor Shopee meter yang bagus, nantinya akun bisa mendapatkan benefit pengajuan Dana yang lebih cepat

Berbicara mengenai Shopee meter, bagi kalian yang ingin ketahui informasi lebih detail mengenai pengertian, perhitungan dan informasi lainnya, kalian bisa dapatkan informasi lengkapnya di artikel apa itu Shopee meter.

Nah setelah ketahui manfaat menyelesaikan tugas di Shopee meter, sekarang bagaimana cara menyelesaikan tugas di Shopee meter? Silahkan simak tutorialnya berikut ini.

Cara Menyelesaikan Misi Shopee Meter

Cara menyelesaikan tugas di Shopee meter bisa kalian coba melalui halaman profil akun Shopee. Setelah itu cari dan pilih fitur Shopee meter, lalu cari dan pilih misi yang akan diselesaikan. Cara menyelesaikan tugas di Shopee meter bagi pengguna baru dan pengguna lama adalah sebagai berikut:

1. Buka Aplikasi Shopee

Buka Aplikasi Shopee 1

Langkah pertama silahkan jalankan aplikasi Shopee di HP Android maupun iPhone, lalu pastikan kalian sudah login ke akun di aplikasi Shopee versi terbaru. Kalian bisa cek pembaruan aplikasi Shopee lewat Google PlayStore bagi pengguna Android dan di App Store bagi pengguna iOS.

2. Masuk ke Profil Akun Shopee

Masuk ke Profil Akun Shopee

Langkah kedua silahkan masuk ke halaman profil akun Shopee, yaitu dengan cara tekan tombol Saya di bagian kanan bawah pada halaman utama aplikasi Shopee.

3. Pilih Fitur Shopee Meter

Pilih Fitur Shopee Meter

Langkah ketiga silahkan cari dan pilih fitur Shopee meter, yaitu dengan cara scroll ke bawah pada profil akun Shopee, lalu silahkan pilih fitur Shopee meter.

4. Cari dan Pilih Misi Shopee Meter

Cari dan Pilih Misi Shopee Meter

Langkah selanjutnya silahkan cari dan pilih misi Shopee meter yang akan kalian selesaikan. Dimana pada tampilan misi Shopee meter sudah tersedia beberapa misi yang bisa kalian pilih. Beberapa misi Shopee meter yang dapat kalian selesaikan diantaranya sebagai berikut:

  • Menyelesaikan proses verifikasi
  • Baca halaman edukasi
  • Top up saldo ShopeePay 3 kali
  • Bayar tagihan PLN, PDAM dan BPJS 1 kali di Shopee
  • Menyelesaikan 5 pesanan di Shopee

5. Ketuk Tombol Mulai

Ketuk Tombol Mulai Untuk Menyelesaikan Misi Shopee Meter

Selanjutnya setelah mencari dan memilih misi Shopee meter, silahkan selesaikan misi tersebut dengan cara ketuk tombol Mulai di bagian kanan keterangan misi. Sehingga nantinya kalian akan secara otomatis di arahkan ke halaman menyelesaikan misi tersebut.

6. Selesaikan Misi Shopee Meter

Kemudian setelah berada di halaman menyelesaikan misi, silahkan selesaikan misi tersebut sesuai dengan ketentuan atau aturan menyelesaikan misi. Jika sudah menyelesaikan misi, silahkan lakukan konfirmasi dengan ketuk tombol Saya Sudah Selesai di bagian bawah.

7. Selesai Menyelesaikan Misi Shopee Meter

Nah sekarang kalian sudah berhasil mencoba cara menyelesaikan tugas di Shopee meter HP Android maupun iPhone.

Bagi kalian yang ingin ketahui tutorial mengecek misi di Shopee meter, kemarin Calwriterssfv.com juga sudah pernah merangkum tentang cara cek misi Shopee meter.

Tips Menyelesaikan Tugas Shopee Meter

Ada beberapa tips yang bisa kalian coba untuk menyelesaikan tugas di Shopee meter. Dimana tips selesaikan misi di Shopee meter diantaranya sebagai berikut:

  • Menyelesaikan misi yang mudah terlebih dahulu
  • Menyelesaikan misi Shopee yang tidak perlu mengeluarkan biaya terlebih dahulu
  • Menyelesaikan misi sesuai dengan kebutuhan, misalnya dengan pilih misi top up atau bayar tagihan

Akhir Kata

Itulah informasi yang berhasil kami rangkum tentang cara menyelesaikan misi Shopee meter di HP Android dan iPhone. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala ketika mencoba menyelesaikan tugas di Shopee meter menggunakan cara-cara di atas?

Sekian artikel kali ini tentang cara menyelesaikan tugas di Shopee meter. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi Calwriterssfv.com dan semoga artikel di atas tentang cara selesaikan misi Shopee meter dapat bermanfaat bagi kalian semuanya.

Sumber gambar: Tim Calwriterssfv.com

Tinggalkan komentar