Akreditasi Universitas Merdeka Malang Semua Jurusan

Akreditasi Universitas Merdeka Malang – Salah satu kota terletak di provinsi Jawa Timur yang juga memiliki banyak universitas yaitu ada kota Malang. Dimana di kota Malang sudah berdiri banyak sekali universitas baik negeri maupun swasta.

Misalnya seperti Universitas Islam Negeri, Universitas Negeri Malang, Universitas Merdeka Malang, Universitas Brawijaya dan masih banyak lagi universitas lainnya. Namun apa peringkat akreditasi Universitas Merdeka Malang?

Ada beberapa informasi yang perlu kalian ketahui terkait Universitas Merdeka Malang. Akreditasi Universitas Merdeka Malang bisa kalian dapatkan informasinya lewat artikel ini. Sehingga nantinya kalian bisa ketahui peringkat akreditasi dari masing-masing jurusan atau program studi di UNMER Malang.

Nah pada artikel kali ini, Calwriterssfv.com akan merangkum daftar akreditasi Universitas Merdeka Malang untuk semua jurusan. Namun sebelum masuk ke pembahasan tersebut, silahkan simak terlebih dahulu sekilas tentang Universitas Merdeka Malang berikut ini.

Universitas Merdeka Malang Negeri atau Swasta

Universitas Merdeka Malang Negeri atau Swasta?

Banyak orang yang bertanya mengenai Universitas Merdeka Malang itu universitas negeri atau swasta. Dimana jawabannya, bahwa Universitas Merdeka Malang merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Untuk ketahui lebih lanjut mengenai Universitas Merdeka Malang, silahkan simak ulasannya berikut ini.

Sekilas Tentang Universitas Merdeka Malang

Universitas Merdeka (UNMER) Malang menjadi salah satu Perguruan Tinggi Swasta yang didirikan pada tahun 1964 di kecamatan Sukun, kota Malang Jawa Timur. Universitas Merdeka Malang diselenggarakan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka Pusat Malang (YPTMPM). Untuk ketahui profil Universitas Merdeka Malang, silahkan simak ulasannya berikut ini.

Profil Universitas Merdeka Malang

Universitas Merdeka Malang atau biasa disingkat sebagai UNMER berlokasi di Jl. Terusan Raya Dieng No. 62 – 64, Kecamatan Sukun Kota Malang Provinsi Jawa Timur. Universitas Merdeka Malang menjadi salah satu Perguruan Tinggi Swasta terbaik di kota malang. Profil lengkap Universitas Merdeka Malang adalah sebagai berikut:

Nama UniversitasUniversitas Merdeka Malang (UNMER)
KategoriPerguruan Tinggi Swasta (PTS)
AlamatJl. Terusan Raya Dieng No. 62 – 64, Kecamatan Sukun Kota Malang Provinsi Jawa Timur
Didirikan Tahun29 Januari 1964
PenyelenggaraYayasan Perguruan Tinggi Merdeka Pusat Malang (YPTMPM)
Website Resmihttps://unmer.ac.id/

Nah setelah ketahui sekilas tentang profil Universitas Merdeka Malang, sekarang apa saja program studi atau fakultas yang tersedia di Universitas Merdeka Malang? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Program Studi di UNMER Malang

Hampir sama dengan beberapa universitas negeri atau swasta lainnya, Universitas Merdeka Malang juga menyelenggarakan beberapa program studi. Dimana program studi di Universitas Merdeka Malang diantaranya sebagai berikut:

  1. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    • S1 Manajemen
    • S1 Akuntansi
    • S1 Ekonomi Pembangunan
    • D3 Perbankan Dan Keuangan
    • D3 Akuntansi dan Perpajakan
  2. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
    • S1 Administrasi Publik
    • S1 Administrasi Bisnis
    • S1 Ilmu Komunikasi
    • D3 Bahasa Inggris
  3. Fakultas Teknik
    • S1 Teknik Arsitektur
    • S1 Teknik Sipil
    • S1 Teknik Mesin
    • S1 Teknik Industri
    • S1 Teknik Elektro
  4. Fakultas Teknologi Informasi
  5. Fakultas Psikologi
  6. Fakultas Hukum
  7. Program Diploma Kepariwisataan

Nah setelah ketahui apa saja jurusan di UMER Malang, sekarang apa peringkat akreditasi dari masing-masing jurusan di UNMER Malang? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Akreditasi Universitas Merdeka Malang

Sesuai dengan Surat Keterangan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (SK BANPT) nomor 439/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/PT/VII/2020, UNMER Malang mendapatkan peringkat akreditasi B. Universitas Merdeka Malang juga menjadi salah satu universitas terbaik peringkat ke 49 di seluruh Indonesia.

Perolehan rata-rata peringkat akreditasi di UNMER juga terbilang bagus untuk setiap program studi nya. Daftar peringkat akreditasi Universitas Merdeka Malang sesuai program studi adalah sebagai berikut:

Program StudiStrataAkeditasiSK BANPT
Administrasi PublikS2A1941/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/M/III/2020
Administrasi PublikS1A1675/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/III/2020
AkuntansiS2B3313/SK/BAN-PT/Akred/M/IX/2019
AkuntansiS1Unggul559/DE/A.5/AR.10/VIII/2023
AkuntansiD3B3445/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/Dipl-III/VI/2020
ArsitekturS2B1124/SK/BAN-PT/Akred/M/IV/2019
ArsitekturS1B1740/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/III/2020
Bahasa InggrisD3B2518/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/D3/VI/2023
Destinasi WisataD4B4977/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/STr/VII/2022
Ekonomi PembangunanS1A3391/SK/BAN-PT/Akred/S/IX/2019
HukumS2A8894/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/M/XI/2022
HukumS1A2286/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/IV/2020
Ilmu Administrasi BisnisS1B13687/SK/BAN-PT/Ak-PNB/S/I/2022
Ilmu EkonomiS3B5138/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/D/IX/2020
Ilmu KomunikasiS1B3500/SK/BAN-PT/Ak.Ppj/S/VIII/2023
Ilmu SosialS3B1942/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/D/III/2020
ManajemenS2A13697/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/M/XII/2021
ManajemenS1Unggul798/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/III/2023
Perbankan dan KeuanganD3A937/SK/BAN-PT/Akred/Dipl-III/IV/2019
PerhotelanD3B1719/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/Dipl-III/III/2020
Perjalanan WisataD3B11175/SK/BAN-PT/Ak-PNB/Dipl-III/IX/2021
PsikologiS1B7463/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/XI/2020
Sistem InformasiS1B1770/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/III/2020
Sistem InformasiD3B11193/SK/BAN-PT/Ak-PNB/Dipl-III/IX/2021
Teknik ElektroS1B2896/SK/BAN-PT/Akred/S/X/2018
Teknik IndustriS1B13095/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/XII/2021
Teknik MesinS1Baik Sekali0204/SK/LAM Teknik/AS/VIII/2023
Teknik SipilS1B1751/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/III/2020

Secara keseluruhan, peringkat akreditasi UNMER Malang tidak berbeda jauh dengan akreditasi Universitas Borneo Tarakan Kalimantan Utara. Dimana hampir semua Prodi yang tersedia memiliki peringkat akreditasi mulai dari A sampai B.

Akhir Kata

Itulah informasi yang berhasil kami rangkum tentang peringkat akreditasi Universitas Merdeka Malang untuk semua jurusan. Dimana sesuai dengan SK BANPT nomor 439/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/PT/VII/2020, UNMER mendapatkan peringkat akreditasi B secara keseluruhan. Sedangkan untuk rata-rata peringkat akreditasi UNMER pada setiap jurusan nya mendapatkan peringkat mulai dari Unggul, Baik, A dan B.

Sekian artikel kali ini tentang akreditasi UNMER Malang. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi Calwriterssfv.com dan semoga artikel di atas tentang akreditasi UNMER Malang dapat menambah informasi bagi kalian semuanya.

Sumber gambar:

  • Tim Calwriterssfv.com
  • Universitas Merdeka Malang

Tinggalkan komentar